Lupa Matikan Tungku Kayu, Gudang Sapu di Paninggaran Pekalongan Terbakar

- Admin

Senin, 23 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jejak SukabumiPekalongan – Sebuah Gudang sapu yang berlokasi di Dukuh Simbang Desa Winduaji Kecamatan Paninggaran Kabupaten Pekalongan terbakar, Minggu (22/10). Kerugian ditaksir mencapai Rp. 150 juta, namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun dari Kapolsek Paninggaran AKP Agus Supriyono, bahwa peristiwa kebakaran terjadi pada Minggu pagi sekitar pukul 09.30 wib. “Rumah sekaligus gudang sapu yang terbakar merupakan milik dari Ibu Fatiroh warga setempat,” ujarnya.

Dijelaskannya, penyebab kebakaran berasal dari api dalam tungku kayu yang lupa dimatikan oleh korban. “Jadi, korban lupa mematikan api dari tungku kayu dibuatnya, sehingga menyebabkan api merembet ke dinding yang terbuat dari kayu,” kata AKP Agus.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Api dengan cepat membesar dan melahap isi rumah, karena sebagian bahan bangunan terbuat dari kayu. “Rumah beserta seluruh perabotan di dalamnya ludes terbakar, termasuk bahan baku sapu songket sebanyak 5 ton,” ungkap Kapolsek.

Anggota Polsek dan Koramil Paninggaran bersama warga setempat bahu membahu, sehingga kobaran api berhasil dipadamkan.

Terkait peristiwa tersebut, Kapolsek mewanti-wanti kepada warga masyarakat untuk berhati-hati dan waspada akan bahaya kebakaran.(*)

 

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Baca Juga :  Mantan Preman Indonesia Memiliki Peluang Sukses dan Berkarir Bagus Bersama Kompii
Follow WhatsApp Channel jejaksukabumi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

SDN Gadog 02 Raih Juara Tingkat Kecamatan Taman Sari
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi Dengan Agenda Penyampaian Pandangan Fraksi
Kepala Dinas Perikanan Sukabumi Nunung Nurhayati Sampaikan Bela Sungkawa atas Bencana Banjir dan Longsor
PPL Dinas Pertanian dan Anggota Tim Sergab Koramil Palabuanratu Survey Gabah di Desa Cibuntu
DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Rapat Paripurna Tentang Produk Hukum Daerah Serta Penyampaian Laporan Reses Pertama Tahun 2025
Pemkab Sukabumi Tetapkan Wilayah Berstatus Tanggap Darurat Bencana
Dinas Damkar Kabupaten Sukabumi Himbau Warga Untuk Tidak Membakar Lahan
Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi Hadiri Apel Pagi Perdana Bersama Bupati dan Wabup
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 01:21 WIB

SDN Gadog 02 Raih Juara Tingkat Kecamatan Taman Sari

Senin, 10 Maret 2025 - 21:17 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi Dengan Agenda Penyampaian Pandangan Fraksi

Minggu, 9 Maret 2025 - 22:07 WIB

Kepala Dinas Perikanan Sukabumi Nunung Nurhayati Sampaikan Bela Sungkawa atas Bencana Banjir dan Longsor

Kamis, 6 Maret 2025 - 21:23 WIB

PPL Dinas Pertanian dan Anggota Tim Sergab Koramil Palabuanratu Survey Gabah di Desa Cibuntu

Kamis, 6 Maret 2025 - 21:20 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Rapat Paripurna Tentang Produk Hukum Daerah Serta Penyampaian Laporan Reses Pertama Tahun 2025

Berita Terbaru

News

SDN Gadog 02 Raih Juara Tingkat Kecamatan Taman Sari

Selasa, 11 Mar 2025 - 01:21 WIB